Berita  

Detik-detik Paus Fransiskus Touch Down di Papua Nugini

Detik-detik Paus Fransiskus Touch Down di Papua Nugini
Detik-detik Paus Fransiskus Touch Down di Papua Nugini - Radio Taiwan

MedanHariini.com – Usai Kunjungannya berakhir dari Ibu Pertiwi, Paus Fransiskus pun lanjut menyambangi Papua Nugini dalam perjalanan Suksesi Apostoliknya. Pemimpin Gereja Katolik Sedunia ini memilih Pesawat Garuda Indonesia dalam perjalanan armadanya dan Touch Down di Papua Nugini setelah Take off dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten pada Kemarin, 6 September 2024.

Kepala Negara Vatikan tersebut menggunakan Pesawat dengan Jenis A330-1900 neo dari Airbus dengan nomor penerbangan GA-7780 dengan muatan 301 penumpang. Diketahui Pesawat tersebut diberangkatkan dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta pada pukul 09.45 Waktu lokal dan tiba di Jackson International Airport, Port Moresby pada Pukul 18.50 Waktu Lokal.

Apresiasi Direktur Utama Garuda Indonesia

Lanjut dengan kehadiran Paus Fransiskus di Armada Mereka, Irfan Setiaputra selaku Dirut Garuda Indonesia mengapresiasi dan menyampaikan “Merupakan sebuah kehormatan tersendiri ketika kami dapat turut andil dalam satu momen penting bagi Indonesia, Dimana Garuda Indonesia dipercaya penuh untuk mengatarkan perjalanan Paus Fransiskus ke destinasi kunjungan beliau selanjutnya, Yaitu Papua Bugini, melalui penerbangan bersama Garuda Indonesia.”

Memilih Nasi Goreng Sebagai Santapannya di Pesawat ke Papua Nugini

Unik sekaligus membanggakan bagi Indonesia, Pemimpin Katolik sedunia tersebut malah memilih nasi goreng sebagai menu makanan beliau ketika berada di kabin pesawat menuju Papua Nugini pada Jumat(06 September 2024).

Menu tersebut diungkap oleh Antonius Subianto Bunjamin selaku Ketua Konferensi Waligereja Indonesia (KWI) selepas mengantar pelepasan Paus Fransiskus.