Medan Hari ini – Kebakaran terjadi di rumah usaha pengolahan ragi yang berlokasi di Kelurahan Terjun, Medan, Pada Jumat Dini hari (10 September 2021). Kobaran api menjalar dengan cepat melahap bangunan yang berbahan dari papan dan kayu tersebut.
Pemilk lantas histeris menyaksikan tempat ia mencari rezeki kini hangus dilalap kobaran si jago merah. Rumah usaha tersebut berada tepat di Jalan Poli, Lingkungan Terjun Kecamatan Medan Marelan tersebut kini hangus terbakar.
Kronologi terbakarnya rumah usaha tersebut terjadi saat Inem, Pemilik usaha tersebut bersama anak-anaknya sedang tidur dirumah nya yang tak jauh dari rumah usahanya tersebut.
Lantas Tim Pemadam Kebakaran menugaskan 5 unit mobil Pemadam Kebakaran untuk menghentikan kobaran api.
Diduga, Kebakaran tersebut terjadi akibat hubungan arus pendek dari dalam gudang. Kepulan asap juga terlihat disertai kobaran api sudah terlihat sebeum pemadam datang. Warga mencoba memdamkan api tersebut dengan air parit.
“Karena gudang terbuat dari kayu, Api jadi sulit dijinakkan,” Tutur Ngatimin selaku Kepling 2. Tak ada korban jiwa dalam kejadian kebakaran ini, Akan tetapi ditaksir korban mengalami kerugian hingga ratusan juta rupiah.
Petugas kepolisian dari Polsek Medan Labuhan juga sedang menyelidiki kejadian pasti penyebab kebakaran tersebut.