Indeks

Huawei MatePad 11 Rilis Agustus Di Indonesia Dilengkapi HarmonyOS

Huawei MatePad11 Yang Sudah Mengusung HarmonyOS 2.0

Medan Hari Ini – Raksasa Teknologi Asal Negeri Tirai Bambu tersebut, Huawei menuturkan bahwa Matepad 11 bakal rilis di Indonesia pada Agustus dan telah berlabuh sejak awal juli. AKan tetapi pihak Huawei sendiri mengonfirmasi bahwa Tablet tersebut akan diusung dengan Sistem operasi besutan mereka sendiri pada Agustus mendatang.

Disamping itu, Huawei MatePad 11 sendiri sudah mulai melancarkan Pre-Order Produk Tablet nya tersebut pada 5 Agustus dan tertera Online di Toko Online atau Ritel seperti Tokopedia, Shopee, Blibli dan masih banyak lagi. Sedangkan untuk jalur konvensional, Dapat ditemui melalui Erafone, Huawei High End Experience Store dan Berbagai Kemitraan lainnya.

Huawei sendiri juga menyertakan Paket pembelian Freebuds 4. Pemesanan tersebut dimulai pada 10 Agustus dan akan disuguhi dengan berbagai penawaran terbaik.

Patrick Ru selaku Country Director Huawei Consumer Business Group Indonesia mengatakan bahwa mereka tak sabar untuk segera mempublikasikan karya terbaik mereka dalam lini tablet Huawei. Ia memungkas bahwa MatePad 11 tersebut akan menjadi gadget yang apik demi mendukung Resources Mereka.

“Kami Tak sabar Untuk segera memperkenalkan kreasi terbaru kami dalam ranah tablet Huawei. MatePad 11 bakal menjadi Gawai Terbaik untuk mendukung perkembangan sumber daya kita semua. Mengembangkan potensi mereka agar dapat menjadi lebih kreatif, produktif serta menyajikan hiburan yang apik. Kami juga akan memperkenalkan teknologi TWS kami yang terkini demi memberikan pengalaman audio terbaik bersama Huawei FreeBuds. Kami akan persipkan untu Anda teknologi yang lebih baik bersama Huawei,”.

MatePad 11 merupakan Gadget Huawei yang sudah dioperasikan oleh HarmonyOS 2.0. Lalu, ini merupakan tablet pertama dari Huawei yang memiliki layar yang sudah Support refresh rate sampai 120 Hz.

Ini merupakan salah satu langkah Huawei dalam meningkatkan pengalaman visual yang lebih halus dan juga peningkatan yang lebih responsif dari sebelumnya. Kemudian dari segi Game dan Video, Pengguna dapat menikmati berbagai detail dan fokus dari grafis yang lebih ditingkatkan lagi.

Bagi Anda yang Senang Membaca, Browsing atau sekedar menggulung halaman dari dokumen juga terasa jauh lebih Smooth dari sebelumnya disebabkan refresh rate yang lebih baik.

Exit mobile version